Monster dan Kasih Sayang

Monster dan Kasih Sayang
Masih Menghisap Kasih Sayang Ibu Padahal Sudah Menjadi Monster

Senin, 03 Agustus 2015

Menahan Sakit Sudah Biasa

Menahan atau tertahan?
Lebih baik aku menahan karena tertahan bukan jati diriku. Aku bukan terlahir untuk menjadi tahanan. Kamu pun bukan? Kalau pun ada yang tertahan itu karena aku sedang menahan.

Menahan sakit sudah biasa. Semenjak mulut belum bisa mengucap kata yang bermakna walaupun bermaksud. Akan tetapi menahan sudah terlatih. Lama-kelamaan menahan menjadi sebuah ritus dalam ritual kehidupan. Apalagi keinginan menggelumbung.

Rasa sakit sudah menjadi semacam es dalam minuman buah. Kurang segar rasanya jika rasa sakit tak pernah datang.

Sekarang semua harus tahu bahwa menahan sakit adalah hal yang biasa karena hampir setiap hari. Bahkan tiap menit bisa saja rasa itu mengunjungi layaknya sahabat karib dan yang jelas menjadi diri semakin kuat. Menahan sebagai penguasa diri lebih terhormat daripada sebagai tahanan rasa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar